Kamis, 19 Januari 2023

Blog Sebagai Media Pembelajaran

NARA SUMBER      : DAIL MA’RUF, MPd
MODERATOR      : PURBANIASITA KS, S.Pd
HARI / TANGGAL     : RABU / 18 Januari 2023



BLOG SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN


Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Wah menarik sekali materi  yang diberikan oleh bapak Dail Ma’ruf, M.Pd, kalau bicara mengenai media pembelajaran gak akan ada habis-habisnya, apalagi kita sebagai guru selalu ada cara untuk membuat media pembelajaran yang menarik, lagi dan lagi demi tercapainya pembelajaran yang lebih diminati siswa. sehingga siswa mudah memahami pembelajaran yang kita sampaikan dengan baik. 


Apa lagi dengan materi yang diberikan oleh bapak Dail selaku pemateri kita malam ini dengan judul materinya Blog Sebagai Media Pembelajaran.  tidak hanya media secara offline yang kita gunakan, sekarang media onlinepun sudah sangat merajalela dalam dunia pendidikan, media yang sangat mengikuti perkembangan zaman apalagi di era 4.0. di era serba digital media pembelajaran juga harus digital. 


Siswa kita yang saat ini sedang terlena dengan gadget nya, dengan media sosial yang banyak memberikan pengaruh negatifnya, yang membuat siswa kita malas untuk membaca, dan saat ini literasi siswa sangatlah rendah, mereka lebih suka melihat Tiktok, Instagram, Facebook ataupun media lainnya hanya untuk hiburan, seolah-olah siswa kita kurang hiburan.

Dengan adanya blog ini akan mengubah minat siswa menjadi lebih baik lagi dalam belajar, mereka tidak perlu bawa buku kemanapun mereka pergi, cukup dengan Handphone saja  siswa bisa mengulang pembelajarannya kembali,  dengan adanya Blog sebagai media pembelajaran  ini sangat memudahkan siswa apalagi gurunya. tidak ada lagi alasan buku tinggal atau hilang, karena zaman sekarang siswa lebih perhatian sama Handphone daripada buku pembelajarannya.


Saya sendiri sudah mencobakan membuat sebuah aplikasi e-book, yang mana siswa harus menginstal aplikasi tersebut di Handphone mereka, kemudian dalam aplikasi tersebut ada materi pembelajaran, ada juga link youtube saya untuk menyampaikan presentasi saya, dan juga ada link blog saya. di dalam blog, saya buat soal latihan untuk dikerjakan dirumah, karena saya mengajar di jurusan Multimedia pada sebuah SMK, jadi banyak waktu untuk praktek yang saya pergunakan. sehingga untuk membuat tugas teori siswa harus mengerjakan dirumah dengan link blog yang sudah ada di aplikasi yang mereka instal.



Contoh aplikasi yang saya berikan kepada siswa saya, dan dengan aplikasi ini sangat memudahkan bagi saya untuk memberikan materi  dan latihan, siswa hanya perlu masuk ke blog saya, lalu buat nama di kolom komentar, boleh dijawab di blog atau lewat buku, yang saya utamakan mereka mengunjungi blog dan menjawab soal, sebagai tanda mereka membaca mereka harus meninggalkan jejak mereka di blog. dan ternyata memang benar siswa jadi gampang dalam menyelesaikan tugas-tugasnya. 


Seperti yang dicontohkan pak Dail bahwa pak Sartono di Magelang yang meneliti di SMAN 2 Magelang antara sebelum dan sesudah menggunakan Blog sebagai Media pembelajaran. membuktikan bahwa ada peningkatan yang signifikan dari 55 ke 87. mantap tuh dari tadinya di bawah KKM bisa di atas KKM jika KKMnya 80. begitu juga saya yang sudah mencobakan menggunakan blog sebagai media pembelajaran merasakan perubahan bagi siswa dalam hasil pembelajaran, meskipun blog saya tidak sebagus bapak Sartono, semoga kita menjadikan ini sebagai motivasi.


saya sangat berterima kasih sama OmJay dan mentor-mentor yang hebat-hebat dalam group KBMN ini, sebelum bergabung di group ini tulisan yang ada di blog saya updatenya sekali sebulan, sekali 3 bulan atau sekali 6 bulan, tapi setelah mencobakan apa yang dibilang OmJay menulis setiap hari, blog saya setiap hari saya sapa dengan tulisan-tulisan dalam latihan menulis yang diadakan KBMN, sangat luar biasa. saya setuju dengan bapak Dail kenapa bukan nama OmJay yang ada pada urutan pertama. 



28 komentar:

  1. Semoga kita dapat menyelesaikan kelas ini ya Bu. Ayo semangat

    BalasHapus
    Balasan
    1. aamiin, semoga dengan banyak membaca postingan teman-teman di group makin kita pintar menulisnya ya, semangat bersama

      Hapus
  2. Mantap, semangat !!
    Jika berkenan silahkan mampir ke lilik-kistiana.blogspot.com

    BalasHapus
  3. Menulis dalam blog sebagai media pembelajaran sangat menarik, juga membuat ebook seperti yang sudah ibu buat sangat luar biasa

    BalasHapus
  4. Mantap....luar biasa resumenya. Lekas menjelma menjadi buku solo

    BalasHapus
  5. Mantap Bunda. Yuk berkunjung juga ke alamatku

    BalasHapus
    Balasan
    1. terimakasih bunda, insyaAllah aku bertamu kesana ya

      Hapus
  6. Cukup lugas, permasalahannya ternyata sampai sekarang blog masih belum familier dikalangan guru, padahal mereka tanpa sadar sudah sering kali menulis, paling tidak update status.lah.

    BalasHapus
    Balasan
    1. terimakasih pak, terkadang mereka punya potensi, tapi tidak tau menyalurkannya dimana, padahal dari cerita keseharian kita bisa merobahnya jadi sebuah tulisan.

      Hapus
  7. Resume yang mantap. Lengkap dan informatif luar biasa. Moga kelak bisa jadi buku solo.

    BalasHapus
  8. Keren Bun.. Tetap semangat ya...!

    BalasHapus
  9. Mantap....
    Dengan materi ini saya mulai menerapkan blog sebagai media pembelajaran....luar biasa...

    BalasHapus
  10. Uraian yang luar biasa.. mantap.. salam silaturahmi bersama aleepenaku.com . Sukes selalu.

    BalasHapus
  11. terimakasih pak ale, salam silaturahmi, semangat ya pak

    BalasHapus

Popular Posts